Kereta Api Argo Dwipangga merupakan kereta api yang bertujuan akhir di stasiun Solo balapan. Perjalanan dari Jakarta Gambir - Stasiun Solo Balapan menempuh waktu sekitar 8 jam. Untuk perjalanan ke solo kali ini gue memilih untuk keberangkatan di pagi hari yaitu jam 08.00 AM karena ingin menikmati perjalanan dengan melihat pemandangan yang hijau-hijau. Oh ya mungkin disini ada yang baru pertama kali mau naik kereta api trus bingung caranya gimana sih? Kalian bisa cek postingan aku sebelumnya disini ya. Disana aku jelasin mulai beli tiket sampai melakukan check in.
Secara interior dan fasilitas menurut gue sudah bagus mulai dari tempat duduk penumpang, pelayanan dari pihak kereta api dan toilet juga cukup bersih.Tempat duduk penumpang |
Tempat duduk penumpang lumayan luas sehingga ada ruang untuk kaki, terdapat pula pijakan kaki tepat di hadapan kita namun gue sendiri kurang suka dengan pijakan kaki ini karena terlalu jauh untuk ukuran tinggi badan gue 😅 . Terdapat 2 stop kontak disamping bangku penumpang jadi jangan khawatir hp kalian akan mati. Pada samping bangku terdapat meja lipat kecil dan fyi meja ini memang agak tersembunyi lokasinya yaitu ada di samping sandaran tangan bangku. Meskipun mejanya cukup kecil tapi cukuplah untuk kalian yang mau buka laptop, nulis ataupun menaruh makanan. Kalau kalian bosan disetiap bangku disediakan majalah yang mungkin bisa menghilangkan kebosanan kalian selama perjalanan. Pertama kali gue kira itu majalah jadul tetapi ternyata itu majalah edisi bulan ini, sepertinya setiap bulan majalahnya selalu diganti sih.
Gambar diatas merupakan pemandangan yang akan kalian dapat selama perjalanan menuju solo. Sawah yang terbentang hijau, pepohonan di pinggir jalan serta sungai dapat membuat mata menjadi fresh hehe. Oh ya sebelum mencapai tujuan akhir stasiun Solo Balapan, kereta api Argo Dwipangga akan menyinggahi beberapa stasiun seperti stasiun Cirebon, Purwokerto, Kutoharjo, Yogyakarta.
Tepat pukul 16.36 akhirnya gue sampai di stasiun Solo Balapan. Maaf karena gak bisa kasih foto situasi di stasiun ini karena memang gue waktu itu sangat terburu-buru.
Sedikit info tambahan kalau kalian naik kereta ini di malam hari maka kalian akan mendapat fasilitas tambahan berupa selimut yang bisa menemani tidur kalian. Tapi jangan dibawa pulang ya selimutnya karena cuma dipinjamkan haha
Jadi apakah kalian akan menjadikan armada kereta api menjadi pilihan kalian untuk pergi ke Solo? Gue sih selama ada tiket pesawat yang lebih murah dari kereta sepertinya gue lebih memilih naik pesawat karena waktu tempuhnya lebih pendek yaitu hanya 55 menit jadi sangat menghemat waktu dibanding kereta yang 8 jam hehe
Oke segitu aja yang bisa gue share semoga informatif dan dapat membantu kalian!
Best Regards,
Nurul Khotimah
0 komentar:
Posting Komentar